Langkah pertama apabila anda akan melakukan perjalanan jelajah alam di TB. Masigit Kareumbi adalah lakukan PERSIAPAN.
Rencana Perjalanan
- Tentukan rute penjelajahan, cari informasi sebaik-baiknya. Di TBMK tersedia banyak rute jelajah dengan berbagai kondisi jalan, tingkat kesulitan dan jarak tergantung kondisi dan kemampuan anda serta waktu yang anda miliki.
- Berjalan sesuai dengan irama anggota rombongan yang paling lambat, jangan terlalu percaya diri dengan kemampuan anda.
- Berjalan dalam kelompok, 3 orang atau lebih. Dalam situasi darurat, mungkin perlu seseorang untuk menemani korban, dan anggota lain mencari pertolongan.
- Perhatikan tingkat kesulitan jalur. Beberapa jalur sangat curam (misalnya KW – Curug Sabuk atau puncak Kerenceng). Hubungi kami untuk informasi jalur dan kondisi terkini.
- Periksa ramalan cuaca dan peringatan dini dari BMKG maupun instansi lain. Cuaca dapat berubah seketika.
- Di sekitar TBMK banyak terdapat air terjun. Agar tetap aman selama berkegiatan disekitar air terjun memerlukan informasi tambahan.
Beritahu Orang Lain
- Beritahu keluarga atau teman kemana anda akan pergi, kapan akan kembali dan dengan siapa anda berangkat. Sehingga apabila anda tidak dapat dihubungi pada waktunya, mereka dapat menghubungi Kepolisian atau pihak lain terkait seperti BASARNAS.
Tetap Pada Jalur
Banyak jalur setapak di TBMK tidak ditandai atau dirawat secara rutin. Harap berhati-hati. Untuk melindungi alam bagi generasi penerus, mohon tidak menganggu tanaman ataupun satwa yang ditemui.
Memakai Apa?
- Pakaian yang longgar dan nyaman berupa kaos tangan panjang atau kemeja bahan katun atau campuran polyester yang mudah menyerap keringat dan cepat kering apabila basah. Celana panjang model lapangan dengan saku untuk memudahkan penyimpanan barang. Hindari celana pendek yang hanya cocok disekitar basecamp.
- Sepatu yang dapat melindungi kaki (terutama ankle), nyaman digunakan. Hindari sendal gunung yang hanya cocok digunakan sekitar basecamp.
- Jaket atau sweater penghangat serta pelindung antiair seperti raincoat atau ponco.
- Topi, sebaiknya jenis topi rimba yang dapat melindungi sekeliling kepala
- Lotion anti nyamuk, minyak tawon atau minyak atsiri lain seperti sereh dapat membantu apabila terkena gigitan serangga atau ulat
Membawa Apa?
- Minimal 2L air per orang
- Makanan, cemilan yang cukup dan kantong sampah.
- Peta topografi dan kompas (pastikan anda bisa menggunakannya) atau dapat juga mengunduh aplikasi peta yang tersedia seperti Avenza, Gaia GPS ataupun Google Maps. Silahkan lihat laman peta untuk melihat koleksi peta offline yang dapat anda unduh.
- Korek api dan lilin.
- Obat-obatan pribadi dan kit P3K.
- Gawai (Handphone), charger dan powerbank.
- Apabila anda akan menginap, jangan lupakan tenda atau flysheet, sleeping bag dan matras.
Gangguan Serangga
Dalam lingkungan alam terbuka tropis seperti di TBMK, sulit untuk menghindari serangga seperti ulat, nyamuk, kutu ataupun lintah. Belajar menghargai mereka sebagai bagian dari alam. Gunakan kaus tangan panjang yang longgar, gunakan lotion anti serangga dan minyak atsiri. Apabila berkemah, gunakan kelambu.
Komentar Terbaru